KISAH TELADAN DALAM AL-QURAN

Rp. 45.000
Judul AsliQashashun Minal Qur’an lil Athfal
PenulisDr. Hamid Ahmad At-Thahir
ISBN978-979-039-293-9
CoverHard Cover
Ukuran14 x 20 cm
Tebal240 hal
Berat270 gr

SINOPSIS

Sepertiga kandungan Al-Quran berupa kisah-kisah orang terdahulu. Sebagai wahyu dari Allah SWT, tidak mungkin kisah-kisah itu dimuat begitu saja. Pasti ada hikmah penting dan pelajaran luar biasa bagi kita, umat Nabi Muhammad SAW.

Kisah-kisah itu, oleh Al-Quran seringkali disebut secara global. Pendetilannya ada yang dijelaskan dalam hadits Nabi Muhammad SAW, yang sudah kita imani kebenarannya; atau riwayat-riwayat Isra’iliyat, yang perlu dipilah valid-tidaknya.

Buku “Kisah Teladan dalam Al-Quran” ini adalah karya Dr. Hamid Ahmad At-Thahir, yang berjudul asli “Qashashul Qur’an lil Athfal.” Menceritakan lebih detil 14 kisah yang sebelumnya disinggung  sekilas di dalam Al-Quran.

Terkait keshahihan riwayat, buku ini memang tidak dilengkapi dengan keterangan riwayat dan takhrij-nya. Karena, sesuai judul aslinya, ditujukan untuk pembaca pemula.

Unjuk riwayat shahih yang menjadi dasar pengkisahan, ada dalam buku beliau yang lain, dan masih satu tema yaitu Kisah-Kisah dalam Al-Quran (Ummul Qura). Karenanya, validitas kisah dalam b uku ini tidak perlu diragukan lagi, karena diracik dari tangan yang sama.

Menguasai buku ini, berarti kita telah menguasai sebagian kandungan Al-Quran. Tanpa ada kesulitan, karena disajikan dengan gaya bertutur yang mengalir. Tanpa ada keraguan, karena disandarkan pada riwayat-riwayat yang valid.

PENULIS

Abu Anas Hamid bin Ahmad At-Thahiri Ad-Damanhuri Al-Atsari. Lahir di Mesir tahun 1973. Tahun 1994 meraih gelar sarjana Akidah di Universitas Darul Ulum, Kairo. Kemudian meraih gelar Magister dengan disertasi berjudul: Al-Manhaj Al-Akhlaqi Indal Muhadditsin Hatta Nihayah Al-Qarni Al-Khamis Hijri.

Selain pendidikan formal, ia juga mendulang ilmu dengan cara bermulazamah langsung dengan para masyayikh. Di antaranya: Syaikh Abu Hafs Al-Mishri, Syaikh Mustafa Al-Adawi.

Di samping buku Kisah-kisah Dalam Al-Quran (Shahih Qashash Al-Quran), ada lebih dari 250 karya yang telah beliau tulis. Saat ini beliau tinggal di Giza, kota terbesar kedua di Mesir setelah Kairo.

ISI BUKU

Ada empat belas kisah teladan yang diceritakan dengan piawai dan menghibur oleh Penulis.

  1. Kisah dua putra Nabi Adam, yaitu Qabil dan Habil
  2. Kisah Harut dan Marut 
  3. Kisah Dzul Qarnain serta Ya’juj dan Ma’juj
  4. Kisah Nabi Musa dan Nabi Khadir
  5. Kisah Nabi Musa dan Qarun
  6. Kisah Bani Israil yang tersesat di Padang Tih, kisah Manna dan Salwa, serta kisah Samiri dan Patung Sapi
  7. Kisah Tanah Suci Palestina
  8. Kisah Thalut, Nabi Dawud, dan Jalut
  9. Kisah Nabi Sulaiman
  10. Kisah Ashhabul Qaryah (Penduduk Sebuah Negeri)
  11. Kisah Ashhabul Kahf (Para Penghuni Gua)
  12. Kisah Manusia dan Setan
  13. Kisah Pemilik Kebun
  14. Kisah Ashhabul Ukhdud

KELEBIHAN DIBANDING PRODUK SEJENIS

  1. Memuat pengetahuan baru dan disandarkan pada dalil / riwayat yang shahih.
  2. Dikemas dengan gaya berkisah yang enak dibaca.
  3. Kemasan buku yang ringan, mudah dibawa untuk dibaca kapan saja dan di mana saja.

MENGAPA HARUS MEMILIKI

  1. Memperkaya pengetahuan kita tentang sebagian isi Al-Quran.
  2. Menyelamatkan generasi muda dari buta sejarah dan kisah-kisah dalam Al-Quran.
  3. Menambah keimanan dan kecintaan kita kepada Kitab Suci Al-Quran, yang dengannya kita berharap syafaat darinya.
  4. Dapat dibaca oleh orang-orang di sekitar kita (keluarga, sanak kerabat, jamaah masjid, dan lainnya).
  5. Bacaan bermutu untuk mengalihkan anak-anak dari ketergantungan smartphone.
  6. Bekal untuk berkisah kepada anak-anak atau orang lain.

Tanya: Apa saja kisah-kisah yang ada dalam buku ini?

Jawab: Kisah dua anak Adam, kisah dua malaikat bernama Harut dan Marut, Kisah bumi Palestina an Bani Israel, serta banyak kisah lainnya. Disebut secara sekilas dalam Al-Quran, diurai detil dalam buku ini. 

Tanya: Apakah riwayat kisah dalam buku ini dapat dipertangungjawabkan?

Jawab: Ya. Buku ini ditulis oleh penulis yang sama dengan buku Shahih Qashasul Quran (Kisah-Kisah Shahih dalam Al-Quran). Hanya memakai riwayat yang shahih / kuat.

Tanya : Siapa saja yang layak membaca buku ini?

Jawab: Buku ini dapat dibaca oleh siapa saja, dari kalangan muda hingga tua. Bahasanya mudah dipahami, kandungan isinya juga tidak terlalu panjang. 

Tanya: Apa manfaat terbesar yang saya peroleh setelah membaca buku ini?

Jawab: Tidak banyak orang yang tahu kisah / sejarah nama dan peristiwa yang disebut di dalam Al-Quran. Anda akan menjadi salah satu dari yang tidak banyak itu.

Keuntungan lainnya, adalah pahala ganda apabila saat membaca buku ini, Anda juga niatkan untuk mempelajari isi / kandungan kitab Suci Al-Quran.